Jumat, 06 September 2013

Skripsi Farmasi Analisis Penetapan Kadar Minyak Dan Lemak Pada Limbah Sawit Dengan Metode Gravimetri

Download Kumpulan Contoh Proposal dan Skripsi Farmasi Lengkap – Analisis Penetapan Kadar Minyak Dan Lemak Pada Limbah Sawit Dengan Metode Gravimetri. Usaha untuk meningkatkan kualitas hidup dimulai sejak peradaban manusia ribuan tahun silam, yaitu dalam upaya mendapatkan kenyamanan hidup yang dinikmati oleh diri sendiri maupun untuk diwariskan kepada generasi yang akan datang (Situmorang, 2007). Melalui akal-pikiran manusia menciptakan peralatan baru yang berupa mesin-mesin dan alat-alat bantu lainnya yang berteknologi tinggi, untuk dapat menghasilkan produk yang melimpah dalam waktu yang singkat (Wardhana, 2001).

Pemakaian mesin dan peralatan baru dalam bidang industri serta pemanfaatan teknologi untuk mendapatkan produk yang tinggi diharapkan akan dapat mencapai sasaran kualitas hidup manusia yang lebih baik (Wardhana, 2001) Dengan ditingkatkannya sektor industri maupun sektor pertanian diharapkan taraf hidup masyarakat akan dapat ditingkatkan lagi. Akan tetapi, di samping tujuan-tujuan tersebut di atas, maka dengan munculnya industri perlu dipikirkan juga efek sampingnya yang berupa limbah (Sugiharto, 1987)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar